WhatsApp Icon
BAZNAS Kutai Timur Raih Penghargaan dari BKKBN Kaltim Dalam Program Cegah Stunting

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kutai Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan. Pada ajang Apresiasi Orangtua Asuh Program Gerakan Orangtua Asuh Cegah Stunting yang digelar oleh BKKBN Provinsi Kalimantan Timur di IKN pada 05 Desember 2025, Baznas Kutai Timur berhasil meraih penghargaan untuk kategori Mitra LSM/Komunitas.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen dan kepedulian Baznas Kutai Timur dalam mendukung upaya percepatan penurunan stunting di daerah. Melalui program penanganan stunting yang rutin dijalankan, Baznas Kutai Timur setiap bulan menyalurkan 180 paket bantuan untuk keluarga berisiko stunting yang tersebar di 18 kecamatan se-Kabupaten Kutai Timur. Total nilai bantuan yang digulirkan mencapai Rp54 juta setiap bulan dan penyalurannya dilakukan bekerja sama dengan DPPKB Kutim. Ini adalah salah satu program BAZNAS Kutim dalam mendukung 50 program unggulan prioritas pemerintah.

Atas pencapaian ini, Baznas Kutai Timur diharapkan dapat terus memperkuat peran strategisnya dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam upaya menciptakan generasi yang lebih sehat dan bebas dari stunting.

Terimakasih banyak kepada seluruh Muzakki dan pihak-pihak yang terlibat sehingga BAZNAS Kutai Timur dapat terus menyalurkan bantuan kepada masyarakat Kutai Timur yang membutuhkan.

05/12/2025 | Kontributor: Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Korban Kebakaran Kecamatan Muara Bengkal

MUARA BENGKAL - 13 November 2025 Ketua BAZNAS Kabupaten Kutai Timur bersama Bupati dan Kepala Dinas Sosial Kutim menyalurkan paket bantuan kepada korban yang terdampak kebakaran di Kecamatan Muara Bengkal. Kolaborasi ini berupa dana bantuan dari BAZNAS Kutai Timur, sedangkan Paket Sembako hingga seragam sekolah dari Dinas Sosial.

Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan menjadi pahala bagi para Muzakki. aamiin

19/11/2025 | Kontributor: Humas BAZNAS Kutim
ISBAT NIKAH KECAMATAN BATU AMPAR

BAZNAS Kabupaten Kutai Timur bekerjasama dengan Pengadilan Agama Kutim melakukan agenda Isbat Nikah Massal di Kecamatan Batu Ampar. Menindaklanjuti arahan Bupati untuk melakukan Isbat Nikah kepada pasangan yang belum terdaftar secara resmi pernikahannya oleh negara yang dapat memengaruhi anak-anak dalam proses pendaftaran sekolah karena tidak memiliki akte kelahiran dan semacamnya. Maka, BAZNAS Kutai timur bersama Pengadilan Agama, dan KUA melakukan verifikasi data dan dinyatakan ada 61 pasangan nikah massal yang terdaftar.

Pada 17 November 2025 Ketua BAZNAS Kutim Drs. KH. Masnip Sofwan didampingi Bupati Kutai Timur Drs. H. Ardiansyah Sulaiman, M.Si. menyerahkan bantuan produk nikah dan simbolisasi buku nikah kepada pasangan baru sebagai bentuk telah legalnya perkawinan dan administrasi kependudukan mereka.

Agenda juga dimeriahkan Festival Rakyat dengan Bazar UMKM dari berbagai jenis olahan makanan maupun minuman untuk para tamu yang hadir.

17/11/2025 | Kontributor: Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Korban Penganiayaan

Ketua BAZNAS Kutai Timur bersama Kepala Polres Kutim berkunjung langsung ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kudungga Sangatta untuk menjenguk sekaligus memberikan bantuan biaya pengobatan kepada Ibu dan Anak korban dari penganiayaan suami asal kecamatan Sangatta Selatan yang mengalami luka bakar hingga nyaris 90%. 

13/11/2025 | Kontributor: Humas BAZNAS Kutim
Mahasiswa STAIS Menjadikan BAZNAS Kutim Bahan Penelitian

SANGATTA - 12 November 2025 Mahasiswi Sekolah Tinggi Agama Islam Sangatta (STAIS) Arya Nuraini berkunjung ke Kantor BAZNAS Kutai Timur sekaligus melakukan wawancara untuk bahan penelitian guna penyelesaian Tugas Mata Kuliah Pengantar Mikro Syariah. Wawancara tersebut berlangsung dengan Kepala Pelaksana Bapak Lukman Affandi, S.H.I., M.H. untuk mendiskusikan terkait kegunaan zakat.

12/11/2025 | Kontributor: Humas BAZNAS Kutim

Berita Terbaru

BAZNAS KUTAI TIMUR BERIKAN SANTUNAN 1000 ANAK YATIM PIATU DHUAFA
BAZNAS KUTAI TIMUR BERIKAN SANTUNAN 1000 ANAK YATIM PIATU DHUAFA
Selasa, 16 Juli 2024, bertepatan dengan Hari Raya Anak Yatim Badan Amil Zakat (BAZNAS) Kabupaten Kutai Timur kembali menghadirkan kebahagiaan kepada anak yatim-piatu dhuafa pada gelaran acara "Semarak Muharram 1446 Hijriah dengan Tema : Berbagi Cinta, Berlimpah Berkah” di Rumah Jabatan Bupati Kutai Timur. Acara yang dihadiri langsung oleh Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman bersama perwakilan Perangkat Daerah (PD), Forkopimda, Perusahaan, Lembaga Amil Zakat Daerah, serta perwakilan mustahik dan anak yatim-piatu dhuafa di Kutai Timur. Dalam kesempatan ini, Wakil Ketua I BAZNAS Kutai Timur Imam Syafi’i menyampaikan ucapan terima kasih banyak atas dukungan seluruh muzaki terutama di Lingkungan Pemerintahan Kutai Timur yang telah memberikan kepercayaan kepada BAZNAS Kutai Timur serta didukung dengan Perbup 52 Tahun 2023 sehingga Pengumpulan Zakat dapat meningkat. Target pengumpulan Baznas Kutim diharapkan bisa mencapai 16 Miliar Rupiah dalam setahun. Sehingga bantuan yang disalurkan akan lebih luas dan lebih berdampak. Kegiatan kemudian dirangkaikan dengan penyerahan secara simbolis santunan 1.000 anak yatim-piatu yang termasuk fakir/miskin, dengan total santunan siap didistribusikan sebesar 1 miliar rupiah yang diproses bertahap hingga akhir tahun 2024 dan dapat terus bertambah. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kebermanfaatan yang luas bagi Masyarakat Kutai Timur dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berkontribusi dalam membantu sesama.
BERITA16/07/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
Bantuan Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan untuk berbagai Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Sangatta Utara. Tim BAZNAS Kutim mengusahakan setiap bantuan diberikan arahan dan dilakukan monitoring evaluasi setidaknya minimal dua bulan sekali. Semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban yang ditanggung keluarga mustahik dan menjadi amal jariyah bagi para muzaki. Aamiin.
BERITA02/07/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Biaya Pendidikan Anak
Bantuan Biaya Pendidikan Anak
Alhamdulillah BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyalurkan bantuan bagi keluarga kurang mampu yang terkendala untuk melanjutkan sekolah anaknya karena biaya daftar ulang dan perlengkapan sekolah, sehingga anaknya tetap terus melanjutkan pendidikan baik jenjang kuliah, SMA/K, SMP bahkan SD. Terima kasih muzakki yang telah menyetor zakat di BAZNAS Kutim, semoga menjadi amal jariyah bagimu sekeluarga dan dapat meringankan beban mustahik. aamiin
BERITA28/06/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Sertifikasi Pimpinan Baznas
Sertifikasi Pimpinan Baznas
Alhamdulillah BAZNAS Kabupaten Kutai Timur yang diwakili Bapak M. Imam Syafi'i, S.Pd., M.Pd. telah mengikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi dan Sertifikasi Pimpinan BAZNAS Daerah yang diadakan oleh BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur pada 27-31 Mei 2024 di Samarinda. Alhamdulillah hingga saat ini pimpinan BAZNAS Kabupaten Kutai Timur sudah memiliki 3 pimpinan yang tersertifikasi.
BERITA31/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Baznas Kutim Bantu Rehab Rumah
Baznas Kutim Bantu Rehab Rumah
Alhamdulillah BAZNAS Kabupaten Kutai Timur telah menyalurkan zakat bupati, wakil bupati, ASN, pengusaha, maupun pekerja swasta di Kutai Timur untuk bantuan program Kutim Peduli yakni Rehab Rumah kepada 2 KK di Kecamatan Busang. Semoga bantuan ini dapat membuat tempat tinggal penerima menjadi lebih nyaman.
BERITA30/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
Bantuan Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan untuk berbagai Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Sangatta Utara. Tim BAZNAS Kutim mengusahakan setiap bantuan diberikan arahan dan dilakukan monitoring evaluasi setidaknya minimal dua bulan sekali. Semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban yang ditanggung keluarga mustahik dan menjadi amal jariyah bagi para muzaki. Aamiin.
BERITA29/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Kesehatan Untuk Kutim Sehat
Bantuan Kesehatan Untuk Kutim Sehat
Baznas Kab. Kutai Timur telah menyalurkan bantuan untuk pendamping orang dalam gangguan jiwa dari RSUD Kudungga Sangatta yang di rujuk ke RSJ Atma Husada Samarinda dimana keluarganya hanya nelayan sehingga jika menjaga saudara di Samarinda tidak ada penghasilan dan biaya hidup di sana, kemudian bantuan pelunasan BPJS karena terkendala biaya untuk pengobatan jantung. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban para mustahik, dan menjadi keberkahaan bagi para muzaki.
BERITA29/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan 7 KK Korban Kebakaran
Bantuan 7 KK Korban Kebakaran
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan kebakaran kepada 7 KK Gang Baru. Dana ini adalah zakat dari para muzaki baik ASN, pengusaha, maupun pekerja swasta di Kutai Timur. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban yang di tanggung korban dan menjadi keberkahan bagi para muzaki. Aamiin
BERITA28/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Kebakaran Gang Majai Sangatta
Bantuan Kebakaran Gang Majai Sangatta
Terjadi kebakaran di daerah Jl. Yos Sudarso 2, Sangatta Utara. Baznas Kabupaten Kutai Timur bersama Dinas Sosial Kutim menyerahkan bantuan bagi 3 KK korban yang terdampak. Semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban mustahik.
BERITA28/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Pengembangan Usaha Kecil Kutai Timur
Bantuan Pengembangan Usaha Kecil Kutai Timur
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan untuk berbagai Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Sangatta Selatan dan Sangatta Utara. Tim BAZNAS Kutim mengusahakan setiap bantuan yang diberikan dilakukan monitoring evaluasi setidaknya minimal dua bulan sekali. Semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban yang ditanggung keluarga mustahik dan menjadi amal jariyah bagi para muzaki. Aamiin.
BERITA24/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Pengembangan Usaha Kecil Kutai Timur
Bantuan Pengembangan Usaha Kecil Kutai Timur
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan untuk berbagai Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Sangatta Selatan. Salah satunya bantuan kepada ibu Kasini yang mengolah keripik pisang hingga peyek. Usaha beliau sempat kesulitan karena alat yang tidak ada, sehingga untuk produksi cukup lambat. Namun, setelah dibantu beliau dapat menambah alat, produksi, dan meningkatkan kemasan yang digunakan.setiap bantuan yang diberikan dilakukan monitoring evaluasi setidaknya minimal dua bulan sekali. Semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban yang ditanggung keluarga mustahik dan menjadi amal jariyah bagi para muzaki. Aamiin.
BERITA20/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Kutim Sehat
Bantuan Kutim Sehat
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan kepada bapak Suardani yang anaknya menderita tumor tulang dan harus dirujuk ke RS. Ortopedi, Solo. Karena kondisi keluarga yang kurang mampu sehingga baznas memberikan bantuan perawatan, semoga dapat meringankan beban keluarga. Aamiin Terimakasih muzaki para pemberi zakat, semoga berkah bagimu sekeluarga.
BERITA16/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Untuk Kutim Sehat
Bantuan Untuk Kutim Sehat
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan untuk bapak M. David Feriansyah dimana istrinya baru saja melahirkan dan kondisi anak badannya membiru, nafas nya tersendat dikarenakan kelainan jantung.Karena kondisi keluarga yang kurang mampu sehingga baznas memberikan bantuan perawatan, semoga dapat meringankan beban keluarga. Aamiin Terimakasih muzaki para pemberi zakat, semoga berkah bagimu sekeluarga.
BERITA16/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Pengembangan Usaha Kecil dan Menengah di Kutai Timur
Bantuan Pengembangan Usaha Kecil dan Menengah di Kutai Timur
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan untuk berbagai Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Sangatta Selatan dan Sangatta Utara. Tim BAZNAS Kutim mengusahakan setiap bantuan diberikan arahan dan dilakukan monitoring evaluasi setidaknya minimal dua bulan sekali. Semoga sedikit bantuan ini dapat meringankan beban yang ditanggung keluarga mustahik dan menjadi amal jariyah bagi para muzaki. Aamiin.
BERITA15/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Kebakaran Bagi 3 Korban
Bantuan Kebakaran Bagi 3 Korban
BAZNAS Kab. Kutai Timur telah menyerahkan bantuan kebakaran kepada 3 KK korban Jl. Yos Sudarso 2. Dana ini adalah zakat dari para muzaki baik ASN, pengusaha, maupun pekerja swasta di Kutai Timur. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban yang di tanggung korban dan menjadi keberkahan bagi para muzaki. Aamiin
BERITA14/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Rehab Rumah Kecamatan Sangatta Utara
Bantuan Rehab Rumah Kecamatan Sangatta Utara
Sebelum bulan ramadhan lalu BAZNAS Kab. Kutai Timur melakukan survei calon penerima bantuan rehab rumah an. Aminuddin. Rumah yang dihuni oleh pak aminuddin bersama 6 anaknya, diantaranya 1 hafidzah (hafal 30 juz), 2 belum sekolah. Rumah dengan kondisi cukup memprihatinkan dimana tidak memiliki plafon yang membuat hawa dalam rumah panas, pintu maupun jendela kayu yang reyot, hingga kamar mandi dengan dinding seng yang bolong-bolong. Rumah ini hanya ada 1 kamar tidur dan 1 ruang tengah yang dijadikan tempat tidur sekaligus tempat mengajar mengaji anak-anak saat sore hari oleh anak pertama pak Aminuddin yang sudah hafidzah.
BERITA07/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bimbingan Teknis Akreditasi dan Audit Syariah
Bimbingan Teknis Akreditasi dan Audit Syariah
Baznas Kabupaten Kutai Timur yang diwakili sekretaris pelaksana Aiva E.DG. Pakerrai, SKM. untuk mengikuti Bimbingan Teknis Akreditasi dan Audit Syariah yang diadakan Kementerian Agama Provinsi Kaltim.
BERITA06/05/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Paket Sembako Plus Guru Honorer TK/PAUD Se Kutai Timur
Bantuan Paket Sembako Plus Guru Honorer TK/PAUD Se Kutai Timur
Alhamdulillah Baznas Kabupaten Kutai Timur sejak bulan syawal keliling ke 18 kecamatan untuk menyalurkan bantuan Guru TK/PAUD honorer se-Kutai Timur. Agenda ini bekerjasama dengan pihak Korwil Pendidikan tiap kecamatan untuk pendataan penerima bantuan. Bantuan disalurkan secara bertahap. Semoga bantuan ini dapat membantu kebutuhan para guru.
BERITA30/04/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Bantuan Santunan Yatim Piatu Dhuafa Se-Kutai Timur
Bantuan Santunan Yatim Piatu Dhuafa Se-Kutai Timur
Alhamdulillah Baznas Kabupaten Kutai Timur sejak bulan syawal keliling ke 18 kecamatan untuk menyalurkan bantuan santunan anak yatim piatu dhuafa untuk pendidikan dengan target 1.000 anak yatim piatu se-Kutai Timur sebagai rangkaian peringatan Hari Raya Anak Yatim (Idhul Yatama). Bantuan ini bekerjasama dengan Kordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan setiap kecamataan untuk pendataannya. Bantuan disalurkan secara bertahap dengan target sebelum akhir tahun 2024 telah tersalurkan semua. Semoga bantuan ini dapat membantu keperluan sekolah anak-anak.
BERITA30/04/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Keliling 18 Kecamatan Untuk Bantuan Guru Honor TK/PAUD dan Anak Yatim Dhuafa
Keliling 18 Kecamatan Untuk Bantuan Guru Honor TK/PAUD dan Anak Yatim Dhuafa
Setelah Ramadhan selesai, BAZNAS Kabupaten Kutai Timur melakukan kunjungan silaturrahim bersama Bupati Kutai Timur sekaligus memberikan sosialisasi tentang zakat yang dilakukan oleh Pak Drs. KH. Masnip Sofwan selaku Ketua BAZNAS Kutai Timur, kemudian memberikan bantuan kepada anak yatim/piatu yang termasuk dhuafa (kurang mampu) dan kepada guru honorer TK/PAUD di 18 kecamatan se-Kutai Timur yang dilakukan bertahap dengan target selesai sebelum akhir tahun 2024. Untuk pendataan penerima dan nomor rekening kami dibantu oleh tim Korwil Pendidikan tiap kecamatan. Dana ini adalah zakat dari para muzaki baik ASN, pengusaha, maupun pekerja swasta di Kutai Timur. Semoga dapat menjadi keberkahan bagi para muzaki dan meringankan beban para mustahik. Aamiin
BERITA18/04/2024 | Humas BAZNAS Kutim
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat